Separuh Hati

separuh hati

Dunia,
Apa yang telah kau perbuat pada teman-temanku?

Lihatlah, kini keangkuhan meraja
Menggema dalam jiwa
Benteng-benteng mencipta jarak luar biasa

Tak ada lagi yang peduli dengan kumpulan kami
Semua berlari, semua berteriak
Semua menjauh

Tak ada lagi yang peduli
Hanya tahta dan nama yang kini bersemayam
Dalam hati

Lalu kami makin merasa sepi, makin merasa senyap
Hampa, kosong
Dan merasa tak berguna

Lalu kami hanya dapat tergugu dalam sunyi
Tak ada lagi yang peduli

Dan separuh hati kami terbang meninggi
Tinggi, dan terus meninggi

– REWRITE, 21 Oktober 2008

pena runcing
ahazrina

sajak, kata, kisah, potret, pena

Author: ahazrina

sajak, kata, kisah, potret, pena

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *